oleh

Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polres Bantaeng Perketat PAM Malam Tahun Baru

BANTAENG, koranmakassarnews.com — Antisipasi Gangguan Kamtibmas dan Kepadatan Arus Lalu Lintas jelang Pergantian Tahun 2022 2023, Personil Gabungan TNI Polri, Dinas Perhubungan dan Sat Pol PP Kab. Bantaeng melaksanakan pengamanan diseluruh titik simpul jalan dalam wilayah Kab Bantaeng, Sabtu (31/11/22) Malam.

Kegiatan yang dimulai pada pukul 20.00 wita tersebut bertujuan memberikan pelayanan kepada masyarakat khususnya para pengguna jalan.

Kabag Ops Polres Bantaeng Kompol Aswar Anas S. Sos yang turun langsung memantau situasi Kamtibmas menyampaikan bahwa walau tidak ada titik yang menjadi tempat konsentrasi warga jelang pergantian Tahun malam ini, namun aktivitas warga sangat ramai dan mobilisasi kendaraan meningkat.

baca juga : Pengamanan Malam Tahun Baru, Kapolres dan Dandim Bantaeng Pimpin Apel Gabungan

Disamping memberikan pelayanan kepada warga khususnya para pengguna jalan yang ingin menikmati pergantian Tahun malam ini, personil Gabungan juga digelar dalam rangka mengantisipasi Gangguan Kamtibmas seperti tawuran, Konvoi Kendaraan maupun balapan liar sehingga diharapkan pergantian Tahun bisa berjalan aman dan lancar, ucap Kompol Aswar.

Selain Pengamanan di jalan dan tempat tempat yang dikunjungi oleh warga seperti Pantai Seruni, pantai Lamalaka, cafe dan Warkop, pengamanan juga ditingkatkan pada tiga gereja dengan menambah jumlah personil pengamanan yang tentunya bertujuan memberikan pelayanan dan rasa aman bagi umat Nasrani yang beribadah malam ini.

Selanjutnya, Kompol Aswar menghimbau kepada masyarakat agar tetap menjaga ketertiban terutama kepada para pengguna jalan agar mematuhi Aturan Berlalu Lintas demi keselamatan bersama, harapnya. (**/Wisnu)