oleh

DPP Hikma Serahkan Ambulans dan Siap Salurkan Zakat-Infaq Lewat Baznas Enrekang

JAKARTA, koranmakassarnews.com — DPP Himpunan Keluarga Massenrempulu (Hikma) menyerahkan satu unit ambulans untuk masyarakat Enrekang. Ambulans ini akan difungsikan lewat Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Enrekang.

Penyerahan ambulans, dirangkai pula dengan penandatanganan Memorandum of Understanding antara Hikma dan Baznas. Acara berlangsung disela Pelantikan, Silatnas dan Rakernas DPP Hikma di Hotel Bidakara Jakarta, 27-28 Mei 2022.

Hadir dalam kegiatan tersebut; Ketua Baznas Junwar, Wakil Ketua Baharuddin, dan Ketua DPP Hikma Andi Rukman Nurdin Karumpa. Penyerahan ambulans dan penandatanganan MoU disaksikan Bupati Enrekang Muslimin Bando, Walikota Tarakan dan Wakil Bupati Kutai Timur yang merupakan warga HIKMA.

Turut hadir para pengurus Baznas dan Hikma, serta tokoh nasional Nurdin Khalik, Mukhlis Patana, Alimuddin Pangka dan lainnya.

Ketua Baznas mengatakan, kemitraan antara DPP Hikma dan Baznas sangat strategis dan bermanfaat bagi masyarakat. Ini merupakan penerapan prinsip Tolong Menolong Bantu Membantu dan Nasehat Menasehati (Tobana).

“Ini sejalan dengan filosofis BAZNAS sebagai lembaga pengelola zakat infak sedekah ( ZIS ), yakni mengajak orang orang untuk berbagi dan terus berbagi pada sesama,” terang Junwar.

Bupati MB mendukung kerjasama ini. Menurut bupati, jika semua warga HIKMA di perantauan menyalurkan ZIS di Baznas, akan banyak manfaatnya.

baca juga : Ini Harapan Baznas Enrekang Atas Terpilihnya Andi Rukman Sebagai Ketua DPP HIKMA

“Penyaluran tepat sasaran, akuntabel, dan akan semakin banyak masyarakat kita yang tertolong” tegas MB.

Andi Rukman berharap ambulans donasi dari warga HIKMA, dimanfaatkan sebaik-baiknya. Ia juga siap memfasilitasi agar seluruh warga HIKMA menyalurkan ZIS di Baznas.

“Nanti setiap rumah warga HIKMA, ada kotak infaq-nya. Nanti akan dikumpulkan secara berkala dan disalurkan untuk masyarakat di kampung halaman,” terang Sekjen DPP Gapensi ini. (ZF)