oleh

Inovasi Wisata, Desa Langda Mendapat Penghargaan Dari Kemenparekraf RI

ENREKANG, koranmakassarnews.com — Pemerintah Desa Langda Kecamatan Buntu Batu Kabupaten Enrekang mendapat penghargaan dari Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Republik Indonesia sebagai Desa Wisata binaan Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Republik Indonesia.

Penghargaan yang ditandatangi langsung oleh menteri pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno atau yang familiar dikenal sebagai slSandiaga Uno tersebut diberikan langsung Kemenparekraf melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Sulawesi Selatan kepada Kepala Desa Langda, Risal yang didampingi Sekretarisnya, Rahmawati dan Kepala Urusan (Kaur) Perencanaan, Dewi Rahman dua hari lalu di Kota Makassar pada kegiatan Anugrah Desa Wisata Indonesia 2021

Potensi wisata Desa Langda seperti wisata tirta, kuliner dan destinasi wisata agriculture (hamparan persawahan) menarik perhatian pemerintah pusat dalam hal ini Kemenparekraf. Potensi-potensi tersebut yang dikelolah oleh Pemerintah Desa Langda sejak beberapa tahun tahun yang lalu yang berorientasi pada peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat setempat didigaungkan Kemenparekraf sebagai simbol kebangkitan ekonomi nasional.

baca juga : Keterbukaan Informasi Desa Sulsel Berikan Penghargaan Kepada Desa Langda Enrekang

Atas kerja keras dan inovatif Pemerintah Desa Langda sehingga penghargaan yang tidak semua desa khususnya di Desa lingkup Kabupaten Enrekang mampu raih tersebut dicapainya.

Menurutnya bahwa penghargaan tersebut tidak membuatnya berhenti untuk terus berinovasi mengembangkan potensi wisata di wilayahnya. ” Kita terus berbenah, banyak potensi wisata disini yang kita kembangkan seperti potensi sungai, kuliner dan sawah,” Kata Risal melalui selelurnya, Jumat, 17 Desember 2021.

Penghargaan tersebut memberikan motivasi tersendiri bukan hanya kepada Desa Langda saja tetapi juga kepada Desa lain untuk mengembangkan potensi wisata yang ada. Karna dalam tinjuan ekonomi bahwa wisata menjadi sumber terbesar kesejahteraan masyakarat dengan cacatan bahwa potensi wisata tersebut dikelolah dengan baik dan profesional. (ZF)