oleh

Jaga Estetika Kota, Dinas PU Makassar Turunkan 15 Satgas BJJ Cat Pembatas Jalan

MAKASAR, koranmakassarnews.com — Demi menjaga estetika kota, Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar melalui Satgas di Bidang Jalan dan Jembatan (BJJ) rutin memelihara jalan yang ada. Pemeliharaan jalan salah satunya ialah dengan mengecat pembatas atau barrier jalan.

Ada lima titik jalan yang perlu dilakukan pemeliharaan yakni di Jalan Ratulangi, Jalan Sultan Hasanuddin, Jalan Arif Rate, Jalan Boulevard dan Jalan Pengayoman.

Menurut Humas Dinas PU Makassar, Hamka Darwis saat dikonfirmasi hal tersebut, rabu (09/6/21) mengatakan bahwa pemeliharaan jalan akan terus dilakukan. Apalagi, hal itu sudah menjadi atensi dari Wali Kota Makassar, Ir. H Moh. “Danny” Pomanto.

“Kegiatan ini merupakan instruksi Wali Kota untuk dilakukan pengecatan trotoar dan kantin guna meningkatkan estetika kota,” kata Hamka.

baca juga : Respon Laporan Warga, Ketua Komisi C DPRD Bersama Dinas PU Kota Makassar Tinjau Drainase di BTP

Untuk pekerjaan itu Dinas PU menurunkan sebanyak 15 petugas dari Satgas BJJ Dinas PU Makassar,  dimana sambung Hamka Darwis, bahwa petugas ini bekerja dari titik satu ke titik lainnya yang menjadi objek pengerjaan.

“Rutinitas dari pengerjaan jalan ini bisa meningkatkan estetika kota Makassar,” pungkas Hamka. (*)