oleh

Pj Bupati Lepas Rombongan IKA Unhas Enrekang dan IOF Sebar Bantuan ke Lokasi Bencana

ENREKANG, koranmakassarnews.com — Bupati Enrekang, H. Baba, bersama Letkol Inf Augustiar Adinegoro, selaku Ketua Satgas Siaga Penanggulangan Bencana Kabupaten Enrekang, melepas rombongan Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin (IKA Unhas) dan Indonesia Off-road Federation (IOF) Pengcab Enrekang yang akan bergerak untuk mendistribusikan bantuan logistik kepada masyarakat yang terdampak banjir dan longsor di Kecamatan Bungin dan Maiwa.

Rombongan yang terdiri dari IKA Unhas Enrekang dan IOF Pengcab Enrekang membawa bantuan logistik berupa 10 mobil yang berisi gula pasir, minyak goreng, mie instan, air mineral, pampers, telur, dan bantuan lainnya. Rombongan ini berangkat dari Posko Siaga Penanggulangan Bencana Kabupaten Enrekang menuju ke Kecamatan Bungin dan Maiwa.

Pembagian bantuan logistik ini dipimpin langsung oleh Ketua IKA Unhas Enrekang, Mitra Fakhruddin MB, yang juga menjabat sebagai Ketua Umum IOF Pengcab Enrekang. Mitra didampingi oleh Sekretaris IKA Unhas Enrekang, Hasdiana Sawati, dan bendahara IKA Unhas Enrekang, Amirullah.

Dalam kesempatan tersebut, Mitra berharap agar bantuan logistik tersebut dapat membantu warga yang terdampak banjir dan longsor. Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk peduli terhadap lingkungan sekitar dan saling membantu dalam keadaan sulit seperti ini.

“Semoga ini menjadi pelajaran bagi kita semua, untuk kemudian bisa menjaga dan memelihara lingkungan masing-masing dan untuk mendorong semangat generasi ataupun kelompok masyarakat dalam rangka membangun kepedulian terhadap sesama,” ujar Mitra, selasa (07/05/24).

baca juga : Sat Samapta Polres Enrekang Respon Cepat Dengan Mendatangi Lokasi Longsor

Para penerima bantuan yang mendapatkan sangat bersyukur dan berterima kasih atas kehadiran rombongan dari IKA Unhas Enrekang dan IOF Pengcab Enrekang. Kehadiran para relawan ini memberikan semangat dan kekuatan bagi warga yang terdampak banjir dan longsor.

Bupati Enrekang, H. Baba, mengapresiasi upaya dari IKA Unhas Enrekang dan IOF Pengcab Enrekang yang bersedia bergerak untuk membantu sesama. Ia berharap semangat saling membantu dan peduli terhadap sesama dapat terus tumbuh kuat di masyarakat.

Dalam situasi darurat seperti ini, dukungan dari berbagai pihak sangat dibutuhkan, termasuk dari kelompok-kelompok sosial dan komunitas. Semoga bantuan yang disebarkan oleh IKA Unhas Enrekang dan IOF Pengcab Enrekang dapat membantu warga yang terdampak dan meredakan beban dari para korban bencana.(ZF)

Komentar