oleh

PT Angkasa Pura ll Resmi Tutup Layanan Menuju Cina

koranmakassarnews.com — Cegah virus Corona masuk ke Indonesia, otoritas bandara PT Angkasa Pura II, menghentikan rute penerbangan menuju Cina, dimulai tertanggal Rabu (05/02/2020) hari ini.

Informasi tersebut, diketahui melalui keterangan tertulis dari pihak PT Angkasa Pura ll, yang menjelaskan Bandara Soekarno Hatta untuk sementara waktu menunda layanan menuju Cina, hingga waktu tak ditentukan.

President Director PT Angkasa Pura II (Persero) Muhammad Awaluddin mengatakan perseroan telah melakukan koordinasi dengan seluruh stakeholder terkait dengan keputusan ini.

“Kami telah mempersiapkan hal ini dengan seluruh stakeholder terutama seluruh maskapai yang melayani penerbangan rute Jakarta – China dan sebaliknya. Kami harapkan penghentian penerbangan sementara waktu ini dapat dipahami oleh seluruh pihak,” katanya.

Adapun penutupan layanan penerbangan ke Cina, mendapatkan banyak dukungan, serta diapresiasi oleh pihaknya. Sebab menjadi salah satu upaya pencegahan Indonesia terpapar virus Corona.

Baca juga: Besok, Penerbangan Indonesia-China Disetop

“PT Angkasa Pura II sangat mendukung upaya pencegahan masuknya virus Corona. Di Soekarno-Hatta telah dioperasikan thermal scanner, dan dilakukan surveillance syndrome guna mengidentifikasi apabila ada penumpang pesawat yang terjangkit virus Corona,” ujar Muhammad Awaluddin.

Berikut 6 penerbangan terakhir penerbangan di Soekarno-Hatta, dari dan ke China pada 4 Februari 2020:

Kedatangan

1. China Southern CZ0387 rute Guangzhou – Jakarta (ETA 21.25 WIB)

2. China Eastern MU5069 rute Shanghai – Jakarta (ETA 21.45 WIB)

3. Air China CA0977 rute Beijing – Jakarta (ETA 21.15 WIB)

Keberangkatan

1. China Southern CZ0388A rute Jakarta – Guangzhou (ETD 23.00 WIB)

2. China Eastern MU5070 rute Jakarta – Shanghai (ETD 23.00 WIB)

3. Air China CA0978 rute Jakarta – Beijing ( ETD 23.45 WIB)