oleh

Rapat Bidang I KONI Sulsel Bahas Persiapan Porprov XVII

MAKASSAR, koranmakassarnews.com — Usai dilantik 10 Agustus 2022 lalu, pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sulawesi Selatan langsung tancap gas demi mewujudkan olahraga Sulsel ke puncak prestasi dengan target masuk 5 besar pada Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 akan datang.

Selain itu KONI juga mempersiapkan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulsel ke VII yang akan digelar pada Oktober 2022 di Bulukumba dan Sinjai.

Hal tersebut diungkapkan Wakil Ketua I KONI Sulsel, Prof. DR. Andi Ikhsan saat memimpin rapat Bidang I yang membawahi Bidang Bina Prestasi dan Bidang Organisasi di Kantor KONI Sulsel, senin siang (15/8/22).

“Rapat ini kami bahas beberapa agenda yang ada di dua bidang yakni bidang bina prestasi dan bidang organisasi diantaranya masalah dualisme pengprov cabang olahraga, mutasi atlit, sosialisasi UU Keolahragaan dan updating kepengurusan KONI dan pengurus cabor Kab/Kota yang akan berakhir masa periodenya”, ungkap Andi Ikhsan.

Ditempat yang sama Wakil Ketua Bidang Bina Prestasi, Ahmad Rum Bismar menambahkan agar olahraga Sulsel mencapai puncak prestasi diperlukan pendataan atlit potensial hasil porprov 2022 untuk dipersiapkan menghadapi PON 2024 nanti.

“Mulai sekarang kami sudah menyusun beberapa rencana salah satunya tes fisik untuk mengetahui kondisi kesehatan atlit kemudian juga menyusun model pembinaan cabor, pelatih dan mekanik”, tambah Ahmad Rum.

Lanjut Wakabid Binpres bahwa catur putri dan balap sepeda resmi dipertandingkan di Porprov XVII nanti.

Sementara Ketua Bidang Organisasi, Irwan Intje juga membahas permasalahan dualisme kepengurusan provinsi cabor dan updating kepengurusan KONI dan pengurus cabor Kab/Kota yang akan habis masa periodesasinya.

baca juga : KONI Sulsel Siap Support Kegiatan TNI AL dan POSSI Dalam Menyambut HUT RI ke 77

“Hal tersebut penting dibahas karena menyangkut pembinaan dan persiapan atlit ke Porprov 2022 serta PON 2024”, jelas Irwan Intje.

Hadir dalam rapat tersebut diantaranya Sekretaris Umum KONI Sulsel, Mujiburrahman B, Wakil Ketua Bidang Organisasi Attock Suharto, Wakil Ketua Bidang Humas Zulkifli Thahir, anggota bidang Bina Prestasi Hj. St. Noerlina, Irwan Ismail, Erwin Sodding, dan anggota bidang Organisasi Atman Amir. (*)