oleh

Sukses Digelar, ARN Beri Apresiasi Reuni Perak IKA SMAN 5 Makassar Angkatan 98

MAKASSAR, koranmakassarnews.com — IKA SMAN 5 Makassar angkatan 98 sukses menggelar reuni perak 25 tahun, acara yang bertema “Kita Satu” ini dihelat di Hotel Swiss Belinn Panakukkang Makassar, selasa (25/4/23).

Menurut inisiator kegiatan Muhammad Habibie, acara ini sukses dilaksanakan tidak lepas dari kerjasama dan kekompakan dari rekan rekan alumni 98, “makanya tema kita satu yang dipilih, karena tanpa itu reuni perak ini bisa terlaksana sesuai dengan harapan kita semua”.

Ditempat yang sama AKBP H. DR (C) M. Yusuf Usman, SH, SIK, MT mewakili alumni angkatan 98 tak henti mengucapkan terimakasih kepada panitia yang telah menyiapkan acara tersebut sehingga terlaksana dan menjadi momen spesial melepas rindu dengan teman teman sekolah.

Ket. Foto : Ketua Umum DPP IKA SMANLI Makassar, ARN

“Terimakasih kepada panitia dan seluruh teman teman alumni 98 yang menggelar acara yang menurut saya sangat meriah dan spesial bagi saya pribadi, selain melepas rindu ajang ini makin memperat tali silaturahim kita baik antar sesama 98 juga dengan para senior dan junior alumni SMA 5 Makassar yang sempat hadir disini”, tutur Yusuf yang kini menjabat sebagai Kapolres Soppeng.

Sementara Ketua Umum DPP IKA SMAN 5 Makassar, Andi Rukman Nurdin Karumpa dalam sambutannya memberikan apresiasi kegiatan alumni 98 tersebut dan dirinya meminta kepada seluruh angkatan untuk terus mempererat silaturahim melalui kegiatan kegiatan seperti ini.

baca juga : Hadiri Silaturahmi Ramadhan IKA SMAN 5 Makassar Angkatan 98, ARN : Tetap Solid Sinergi dan Peduli

“Jadikan setiap momentum untuk menjalin silaturahim karena kita yakini bersama selain membuat awet muda tentu juga menambah rejeki, saya juga meminta kepada seluruh angkatan untuk terus berkegiatan yang bersifat positif sesuai dengan tagline IKA SMANLI agar tetap bersinergi, solid dan peduli”, ungkap ARN akronim nama Sekjen Gapensi ini.

Reuni perak makin meriah dengan kehadiran Fadly vokalis band Padi Reborn yang mampu menghipnotis alumni 98 dan tamu undangan dengan lagu lagu nostalgia dan mengajak semuanya untuk sama sama bernyanyi.

Acara makin seru saat Fadly menyambangi meja ARN dan mengajak ke atas panggung untuk berduet menyanyikan lagu Kasih Tak Sampai. (*)