oleh

Cegah Tawuran, Tim Patmor Polres Pelabuhan Makassar Rutin Gelar Patroli Dialogis

MAKASSAR, koranmakassarnews.com — Mencegah aksi tawuran yang biasanya marak terjadi di tengah masuknya bulan suci ramadhan, Tim UPRC Patmor Sat Samapta Polres Pelabuhan Makassar bersama TNI menggandeng warga dan beberapa tokoh masyarakat setempat untuk mencegah aksi tawuran di kecamatan Ujung Tanah Makassar

“Merangkul warga dan tokoh masyarakat merupakan cara efektif untuk menyampaikan pesan kepada masyarakat akan bahaya tawuran”, ucap Kasubsipidm Sihumas Iptu Burhanuddin Karim, Rabu (06/04/2022).

baca juga : Satlantas Polres Pelabuhan Makassar Bagikan Masker dan Beri Himbauan Berlalu Lintas

Dalam kegiatan patroli ini, personil Patmor membantu warga Cambaya memasang gembok di jembatan Cambaya untuk mengantisipasi anak remaja Capoa menyerang masuk di wilayah Cambaya.

“Patroli yang dilakukan kepolisian mendapatkan apresiasi dari tokoh masyarakat kelurahan Cambayya, dengan adanya patroli yang dilakukan polisi”, pungkasnya. (*/FirDha)