MAKASSAR, KORANMAKASSAR.COM — Halal Bihalal IKA Smansa’82 Makassar tergelar meriah di Hotel Arthama Rotterdam Ballroom Lt-18, Jl. Haji Bau No. 5 Makassar, Minggu (8/5/2022) malam.
Kemeriahan tersebut menjadi lebih istimewa karena selain dihadiri oleh pengurus serta anggota IKA Smansa’82 Makassar, juga dihadiri oleh Ketua Umum IKA Smansa, Andi Ina Kartika Sari, S.H., M.Si., beserta beberapa pengurus IKA SMANSA lainnya, dan tidak ketinggalan Ketua Dewan Penasehat IKA Smansa, Ir. H. Agus Arifin Nu’mang, M.S., begitu pula dengan Ketua serta Pengurus IKA Smansa lintas angkatan dan Ketua IKA Smansa Jabodetabek.
Dalam sambutannya, Ketua IKA Smansa’82 Makassar, Ir. H. Junaldi Monoarfah mengungkapkan perasaan bangganya atas kesediaan Ketua Umum IKA Smansa, Andi Ina Kartika, dan Ketua Dewan Penasehat IKA Smansa Agus Arifin Nu’mang untuk hadir dalam acara Halal Bihalal IKA Smansa’82 ini.
“Kita merasa sangat tersanjung dan terhormat, karena beliau-beliau ini adalah orang-orang yang sibuk, namun karena kecintaannya kepada IKA Smansa’82 beliau menyempatkan diri untuk hadir dalam acara Halal Bihalal kita ini. Karenanya sebagai warga IKA Smansa’82 Makassar kita patut berbangga,” ungkapnya.
“Untuk itu saya mengajak kita semua yang hadir untuk sama-sama berdoa agar Ketua Umum IKA Smansa bisa mengikuti jejak kesuksesan Bapak Agus Arifin Nu’mang sebagai Wakil Gubernur dan yang lebih tinggi lagi sebagai Gubernur Sulawesi Selatan,” ajak Junaldi yang diaminkan oleh semua hadirin.
Kehadiran Ketua Umum IKA Smansa dalam acara Hala Bihalal ini dimanfaatkan Junaldi selaku Ketua IKA Smansa’82 untuk melaporkan program apa saja yang telah dan akan dilaksanakan oleh organisasi yang dipimpinnya.
Dikatakannya, dalam mengisi kegiatan peringatan 4 Dekade Smansa’82 telah dilaksanakan beberapa kegiatan, yakni kegiatan penghijauan penanaman 1000 pohon produktif di Kabupaten Jeneponto. Kegiatan serupa juga akan dilaksanakan dalam waktu dekat di Kabupaten Bone.
Selain itu, IKA Smansa’82 juga telah melaksanakan 2 kali kegiatan bakti sosial di Kota Makassar dalam bentuk pembagian Sembako gratis kepada warga usia lanjut tidak mampu di Kelurahan Lette dan Kelurahan Tallo.
Ditambahkan Naldi, dalam waktu dekat IKA Smansa’82 juga akan memberikan sumbangan Gerobak Sampah Organik kepada warga Kota Makassar yang akan disalurkan melalui pemerintah kota.
baca juga : Melanjutkan Amaliyah Ramadhan, IKA SMANSA’82 Makassar Rencana Gelar Acara Halal Bihalal
Menyinggung tentang kesiapan IKA Smansa’82 Makassar dalam rangka mengikuti Temu Nasional (Tenas) III IKA Smansa di Bali pada Juni 2022 yang akan datang Junaldi mengatakan bahwa, untuk kegiatan ini IKA Smansa’82 akan mengirimkan 120 orang peserta.
“Hingga saat ini sudah 120 orang anggota IKA Smansa’82 yang mendaftar dari Makassar. Hal ini bisa saja bertambah karena beberapa anggota yang berasal dari luar Makassar terutama yang di Jakarta, nantinya akan langsung bergabung di arena Tenas Bali,” jelas Junaldi.
Sebagai informasi, acara Halal Bihalal yang digagas oleh Ketua Panitia Pelaksana peringatan 4 Dekade Smansa’82, Hoist Bachtiar ini mengusung tema Merajut Ukhuwah, Mempererat Silaturahmi.
(Humas IKA Smansa’82)