oleh

Hari Jadi Luwu, Begini Harapan Mantan Wawali Kota Palopo

koranmakassarnews.com—Peringatan Hari Jadi Luwu (HJL) ke-752 dan Hari Perlawanan Rakyat Luwu (HPRL) ke-74 tahun 2020 diperingati setiap tahun tepat tanggal 23 Januari kalender Masehi, kini terus diperingati.

Momentum bersejarah ini tentu saja menarik perhatian masyarakat asal tanah Luwu. Berbagai harapan dan ucapan disampaikan semua pihak. Salah satu datang dari mantan Wakil Wali Kota Palo yang juga patera terbaik daerah tersebut yakni Akhmad Syarifuddin Daud.

“Selamat Hari Jadi Luwu ke 752 dan dan hari perlawanan rakyat Luwu ke 74 tanggal 23 Januari 2020,” ucap Wawali Kota Palopo periode 2013/2018 ini, saat ditemui Kamis (23/1/2020).

Ketua DPC Partai Hanura Kota Palopo itu berharap melalui hari bersejarah yang syarat nilai-nilai perjuangan ini. Diharapkan sebagai instrumen bagi gererasi muda untuk merawat kebersamaan dalam bingkai NKRI.

“Momentum ini, kita harapkan sebagai instrumen bagi generasi muda mengenang pejuang di tanah Luwu yang mempertahankan RI. Tentu berharap Luwu daerah percontohan di nasional,” harap dia.

Menurutnya, potensi SDA dan SDM di Luwu sangat banyak. Ini menjadi hal penting akan melakukan perubahan dimasa akan datang.

“Kita harap juga hari jadi Luwu bukan hanya serimonial biasa, tapi momentum penting jadi pembelajaran gereasi muda. Ini menjadi spirit bagi semua,” tuturnya.

Baca  Juga : Wagub Hadiri Perayaan Akbar Hari Jadi Luwu Ke-752 dan Perlawanan Rakyat Luwu Ke-74

Lanjut, Akhmad Syarifuddin Daud yangnjuga Ketua MPC Pemuda Pancasila Kota Palopo ini menilai Luwu perlu memproklamirkan diri sebagai Ibu kota Provinsi baru.

Oleh sebab itu, dia juga mendorong Akselarasi Pemekaran Luwu Raya agar menjadi Provinsi untuk memberikan kesejahteraan bagi masyarakat di tanah Luwu.

“Terkait ini harapan besar masyarakat Luwu. Mendorong luwu tengah menjadi otonomi daerah baru. Paling tidak ke depan ada daerah Provinsi baru untuk membangun tanah Luwu. Apalagi Luwu sangat memberikan kontribusi besar di Sulsel,” pungkasnya.(*)