oleh

Kasatlantas Polres Gowa Tekankan Personil Agar Bertindak Sesuai Dengan SOP

GOWA, koranmakassarnews.com — Dalam rangka meningkatkan kinerja anggota Satlantas Polres Gowa pasca perayaan hari Raya Idul Fitri, Kasat Lantas Iptu H. Herman Halim kumpulkan para Kanit Lantas dan memberikan arahan serta motivasi dalam melaksanakan tugasnya.

Kemudian, Kasatlantas Polres Gowa menekankan kepada Kanit Lantas dijajaran Polres Gowa dan Polsek agar dalam pelaksanaan tugas selalu memperhatikan SOP (Standar operasional prosedur) supaya dalam pelaksanaan tugas bisa berjalan sesuai dengan tupoksinya masing-masing.

Pertemuan itu digelar diruang Kerja Kasatlantas Polres Gowa, Rabu (26/04/23).

Selain memberikan arahan kepada seluruh anggotanya, Kasatlantas juga menyampaikan beberapa hal penekanan pimpinan dalam hal ini Kapolres Gowa AKBP Reonald T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K.

baca juga : Cek Kelengkapan dan Kesiapan Personel, Kabag Ops Polres Gowa Kunjungi Pos Pengamanan

“Kami tak henti-hentinya menyampaikan cara bertindak dalam melaksanakan tugas supaya tidak menyimpang dari tupoksi masing – masing unit dan sesuai dengan yang diharapkan oleh pimpinan yakni melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat,” ungkap Kasatlantas Polres Gowa.

Selain itu, tujuan dilaksanakan rapat tersebut agar para Kanit dan anggota dapat menerima informasi, arahan ataupun petunjuk dari pimpinan terkait tugas yang akan dilakukan serta melatih kedisiplinan waktu dalam melaksanakan kegiatan, ” tutupnya. (**/Wisnu)