oleh

Ketua DPW Partai Gelora Sulsel Sambangi Kabupaten Sinjai

SINJAI, koranmakassarnews.com — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gelora Indonesia Kabupaten Sinjai menerima kunjungan dari Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Gelora Sulsel, Syamsari Kitta.

Diketahui, kunjungan Syamsari ini dalam rangka melihat perkembangan Partai Gelora di Bumi Panrita Kitta, sebutan untuk Kabupaten Sinjai ini.

Terpantau, sejumlah agenda dilakukan Syamsari saat berada di Kabupaten Sinjai, yakni diantaranya menemui beberapa tokoh seperti A. Fajar Yanwar, mantan Wakil Bupati Sinjai periode 2013-2018.

Setelah itu, Syamsari yang juga merupakan Bupati Takalar ini melakukan pertemuan dengan pengurus DPD Partai Gelora Sinjai dengan membahas penguatan struktur partai di level kabupaten maupun di kecamatan.

Saat ditemui pada Sabtu, (17/07), Ketua DPD Partai Gelora Sinjai Muhajir A. Jamaluddin mengaku, kedatangan Syamsari Kitta dapat memberikan energi positif dalam melaksanakan kerja-kerja partai ke depan.

“Ini merupakan keberkahan tersendiri bagi kami dengan kehadiran pak Ketua DPW di Sinjai. Kami banyak diberikan masukan agar bagaimana Partai Gelora ini bisa menjadi pendatang baru yang patut diperhitungkan,” ucapnya.

Di sela-sela kunjungannya di Sinjai, Syamsari juga menyempatkan diri untuk berolahraga pagi dengan melakukan jalan santai di seputar jalan protokol di Kota Sinjai.

Bahkan, dirinya bersama para pengurus DPD Partai Gelora Sinjai menyempatkan waktu untuk bersilaturahmi bersama Wakil Bupati Sinjai Hj. A. Kartini Ottong di rumah jabatannya.

Dalam silaturahmi ini, Syamsari mengajak Muhajir Cs berguru kepada Kartini yang juga Ketua DPD II Partai Golkar Sinjai.

baca juga : Pengurus Partai Gelora Sinjai Bagikan Paket Ifthar ke Warga

“Teman-teman Partai Gelora Sinjai wajib berguru kepada ibu Wabup selaku politisi Golkar. Kita tau bahwa Golkar punya banyak pengalaman menang dalam setiap kontestasi politik,” ujarnya.

Kartini pun turut bahagia dengan kedatangan orang nomor satu di Kabupaten Takalar ini sebagai bentuk dalam mempererat tali silaturahmi.

Informasi lebih lanjut, kunjungan Syamsari Kitta di Kabupaten Sinjai berakhir di Rujab Wakil Bupati Sinjai dan melanjutkan agendanya ke Kabupaten Bone. (*)