oleh

KRI Samsat Polres Palopo Gandeng Ka UPTD dan Jasa Raharja, Sidak Pajak Kendaraan Petugasnya

PALOPO, koranmakassarnews.com — Ingin Pastikan seluruh personil Samsat, Dispenda dan Jasa Raharja semua taat pajak, KRI ajak Ka UPTD dan Jasa Raharja sidak pajak kendaraan petugas di Kantor Samsat Palopo, Selasa (14/03/23). Hal itu dilakukan agar menjadi contoh bagi wajib pajak yang ada di Palopo dan sekitarnya.

KRI samsat Palopo Iptu Kamal memeriksa satu persatu STNK pajak kendaraan personil, pegawai dispenda dan Jasa Raharja yang bertugas di kantor Samsat Palopo. Terlihat KRI samsat Palopo di dampingi Ka UPTD di wakili Hasan dan Ansar dari jasaraharja cabang Palopo, sedang sidak dan memeriksa STNK kendaraan masing-masing personilnya.

“Harus jadi contoh dong pada wajib pajak lain, jangan kita sibuk kampanye dan sosialisasi tentang kewajiban warga negara yang memiliki kendaraan baru kita sendiri tidak taat pajak, kita semua di sini semua wajib taat pajak, “harap Kamal panggilan akrab Kanit Regident Samsat Polres Palopo.

baca juga : KRI Samsat Polres Palopo Makan Bareng Bersama Anak Panti Asuhan

Sidak ke semua personil, PHL dan seluruh pengawai yang ada di samsat secara acak diperiksa dan setiap saat ditegaskan agar semua wajib pajak harus taat.

Ditempat terpisah, Kapolres Palopo AKBP Safi’i Nafsikin, SH, SiK,. MH mengatakan, “betul apa yang dilakukan Kanit Regident dan berharap agar terus berinovasi untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat termasuk terkait peningkatan dan perbaikan pelayanan publik di unit pelayanan pajak kendaraan bermotor di samsat. (**/Wisnu)