oleh

Lebarkan Sayap di Periode Baru, IMM Enrekang Komitmen Bumikan Gerakan Literasi

ENREKANG, koranmakassarnews.com — Pelantikan Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiya (PC IMM) Kab. Enrekang Periode 2021-2022 yang dilaksanakan di aula Pendopa Rumah Jabatan Bupati Kab. Enrekang, sabtu (04/12/21) dengan tema “Meneguhkan integritas, mewujudkan IMM berkeadaban”

Kegiatan juga ini di rangkaikan dengan orasi literasi sekaligus penandatanganan MoU antara Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kab. Enrekang bersama dengan PC IMM Kab. Enrekang periode 2021-2022. Adanya penandatanganan MoU ini sebagai tanda integritas IMM Enrekang untuk lebih meningkatkan Budaya Literasi di lingkup Mahasiswa pada khususnya dan lingkup Masyarakat Kab. Enrekang pada umumnya.

Kegiatan ini di hadiri oleh beberapa tamu undangan di antaranya Kepala Dinas Perpustakaan & Kearsiapan Kab. Enrekang yang mewakili bapak Bupati sekaligus membuka kegiatan dan dilanjutkan dengan orasi literasi. Selain itu, kegiatan ini juga di hadiri Ortom Muhammadiyah Tingkat Kabupaten Enrekang, PC IMM Lintas Kabupaten dan Rombongan DPD IMM Sulawesi Selatan yang juga turut hadir untuk memberikan dukungan dan semangat kepada pimpinan cabang terbaru.

IMM Enrekang

Sebagaimana kita ketahui bersama, formasi Badan pengurus harian pimpinan cabang terpilih tahun ini adalah Yusran (Ketua Umum), Niar (Sektretaris), dan Nurliana (Bendahara). Dibantu dengan 21 pimpinan cabang lain yang terbagi kedalam 10 Bidang.

Kedepannya dari sisi internal, ada harapan kepada FOKAL IMM Enrekang dapat menjalankan peran dan fungsinya sesuai khittah. Sehingga FOKAL memiliki energi dan legitimasi lebih kuat dari saat ini. Selain itu, kader-kader dapat menjadi seseorang yang lebih dapat memberikan manfaat bagi IMM, Muhammadiyah, umat, dan bangsa.” Ucap Dedi Setiawan.

baca juga : Walikota Danny Bangga PC IMM Kota Makassar Hasilkan Kader Pilihan Leadership yang Tangguh

Jutaan orang bahkan tidak menyadari, bahwa kita ber-IMM sejatinya sedang berinvestasi, apa yang kita tanam sekarang, akan kita petik di kemudian hari. Seperti kita melempar bola ke tembok, kita tidak langsung mendapatkannya, akan tetapi ada waktu antara. Seperti itulah ber-IMM” lanjutnya.

Sejalan dengan tema yang diusung pada pelantikan ini. Yusran selaku ketua terpilih menyampaikan bahwa “kita sebagai kader IMM harus mampu meneguhkan Integritas kita sebagai kader IMM, dengan cara kita harus terlebih dahulu membangun integritas itu melalui penanam trikompetensi Dasar IMM itu sendiri dalam diri kita. Dengan Kehadiran IMM laksana embun penyejuk bagi sekeliling.

Sesi terkahir rangkaian kegiatan ini dilanjutkan dengan Bincang Kader Nasional yang dibawakan oleh Kakanda IMMawan Afdal, Selaku Direktur Pusat BPJS Nasional.

Yang pada akhirnya, keyakinanlah yang menjadikan mungkin. Jadilah kader intelektual islami, yang berintegritas untuk mewujudkan IMM yang berkeadaban. (ZF)