oleh

Mahasiswa PBL III FKM UPRI Bersama Tim Promkes Puskesmas Bungoro Gelar Penyuluhan Pentingnya CTPS

PANGKEP,koranmakassarnews.com—Mahasiswa PBL III FKM UPRI Bersama Tim Promosi Kesehatan Puskesmas Bungoro Gelar Penyuluhan Pentingnya Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS).

Mahasiswa PBL III bersama Tim Promosi Kesehatan Puskesmas Bungoro memberikan penyuluhan pentingnya Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) di SD N 3 Sambong Jawa dan SDIT Wahdah Islamiyah Pangkajene Kepulauan. Bungoro Pangkep 3 Maret 2020.

Mahasiswa PBL III FKM UPRI menyampaikan materi seputar pentingnya Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) “Dengan membersihkan tangan pakai sabun akan memberikan dampak yang besar bagi kesehatan kita, mencuci tangan merupakan salah satu bentuk pencegahan penularan penyakit” pungkas Asty salah satu mahasiswa PBL III FKM UPRI.

Asty juga menyampaikan sejumlah manfaat CTPS di kalangan siswa/siswi, diantaranya untuk pencegahan penularan penyakit yang disebabkan oleh kuman dan bakteri yang merugikan. Selain itu dengan CTPS dengan air mengalir terbukti lebih bersih dibandingkan dengan menggunakan tisu basah atau hand sanitizer.

Tak ketinggalan turut hadir juga Kepala Seksi Promosi Kesehatan UPT Puskesmas Bungoro, Elis SKM atau yang di kenal dengan Mba Elis, beliau menyampaikan “Program CTPS sangat penting karena tangan merupakan media utama penularan bakteri. Badan Kesehatan Dunia (WHO) menyebutkan cuci tangan pakai sabun terbukti ada lima waktu penting yang harus diperhatikan dalam melakukan CTPS. Antara lain setelah dari jamban, setelah membersihkan anak yang buang air besar, dan sebelum menghidangkan makanan,” ucapnya.

Baca  Juga : Penyuluhan Program PTSL Gowa Dimulai Februari Mendatang

Selanjutnya, sambungnya, mencuci tangan pakai sabun dilakukan sebelum makan karena makanan yang masuk ke mulut melalui tangan. Tidak hanya itu, CTPS harus dilakukan setelah memegang hewan atau binatang dan benda kotor. Pungkasnya

Terlihat penyuluhan yang di laksanakan hari ini tidak hanya menggunakan media leaflet, akan tetapi mahasiswa PBL III FKM UPRI bersama Tim Promkes UPT Puskesmas Bungoro melakukan praktik secara langsung dengan memakai bahan yang sudah disediakan seperti sabun cair dan air sambil diiringi lagu 6 Langkah Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS). (Agustinus Rangga Mone)