oleh

Majukan UMKM Desa, Mahasiswa Unhas Kolaborasi Dengan Pemdes Pajukukang Maros

MAROS, Koran Makassar News.COM — Keluarga Mahasiswa Perikanan Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan Universitas Hasanuddin mendatangi pemerintah desa Pajukukang untuk membangun kolaborasi kerjasama pendampingan desa binaan kampus dalam memajukan usaha mikro kecil menengah di desa Pajukukang, Sabtu ( 18/02/2023).

Menurut Ardiansyah selaku perwakilan dari kampus Unhas mengatakan dari hasil laporan KKN Unhas yang baru baru ini melaksanakan praktek lapangan di desa Pajukukang mereka menemukan potensi perikanan yang luarbiasa yang sudah lama dijalankan oleh desa Pajukukang melalui UMKM dengan memanfaatkan kemajuan digital.

Desa Pajukukang sudah memulai memanfaatkan dunia digital dalam melakukan pemasaran UMKM setelah berhasil menorehkan sejarah kemajuan desa menjadi desa pertama dikabupaten Maros yang menggunakan website desa dalam memasarkan hasil UMKM masyarakat.

“Melihat kemajuan desa Pajukukang yang sudah menggunakan digital dalam memasarkan hasil UMKM maka kami menawarkan kerjasama ke desa Pajukukang dengan program kampus yang akan kami bubuhkan tanda tangan bersama pada hari senin mendatang”, jelas Ardiyansah.

Ditempat yang sama Rahmat Noer, S. IP selaku Sekretaris Desa mengatakan penawaran kerja sama dalam bidang UMKM secara digital yang ditawarkan oleh kampus unhas merupakan langka yang tepat dalam memajukan desa sebagai upaya percepatan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

baca juga : Dukung UMKM, Ketua DPD RI Sambut Positif Pembentukan Trading House di Negara Ekspor

“Kami berharap kerja sama ini dapat memicu peningkatan nilai penjualan produk UMKM yang kami bina hari ini karena kami menyadari masih banyak produk UMKM desa Pajukukang yang belum memiliki standarisasi untuk bisa diperjualbelikan masuk di minimatket karena minimnya kemampuan masyarakat dalam membuat kemasan yang susuai dengan permintaan pasar”, harap Sekdes. Pajukukang.

Makanya pemdes merasa terbantukan dengan hadirnya kampus Unhas sebagai kampus yang terkenal di Indonesia timur yang datang memberikan kerjasama buat warganya dalam bidang UMKM, apalagi dipajukukang ini ada banyak potensi perikanan yang bisa dijadikan produk UMKM yang memiliki nilai ekonomis yang tinggi.

“Semoga kerja sama ini dapat saling menguntungkan kedua belah pihak terutama bagi masyarakat Pajukukang. Semoga pada tanggal 20 Februari 2023 mendatang bisa terlaksana penandatanganan kerja sama antara kampus Unhas dengan pemerintah desa Pajukukang”, ungkapnya. (*)