oleh

Meski Hari Libur, Tim Ops Lampu Jalan Dinas PU Makassar Tetap Layani Warga

MAKASSAR, koranmakassarnews.com — Meski hari libur Unit Pelayanan Pelaksana Teknis (UPT) Penerangan Jalan Umum (PJU) Dinas PU kota Makassar tetap menurunkan tim operasional pagi (shift, red) guna melakukan pemeliharaan lampu jalan di Kota Makassar.

Tim Operasional UPT lampu jalan tersebut terbagi dari Tim Timur 1, Tim Utara 1, Tim Selatan 1, Jaringan Timur dan Tim Panel.

Tim Ops Shift Pagi UPT Lampu Jalan Dinas PU Makassar

Tim ini kemudian disebar di beberapa titik jalan/lorong di Kota Makassar diantaranya Jl Hertasning Raya Komples Griya Pannakkukang, Kompleks BPH, Jalan Langgau dan beberapa jalan/lorong lainnya.

Menurut Humas DPU kota Makassar Hamka Darwis menjelaskan tim shift pagi diturunkan karena menindak lanjuti laporan masyarakat baik melalui via telpon (Posko Laston) dan sosial media yang terdiri 8 laporan masuk, wilayah Timur 4 laporan, wilayah Utara 3 laporan, wilayah Selatan 1 laporan, total SPK 8 laporan serta laporan tambahan sebanyak 5 laporan total 13 laporan.

baca juga : Dinas PU Kota Makassar Gelar Rakor Bahas Evaluasi Pekerjaan Recovery Galian IPAL Losari

“Hingga pertengahan Juni 2021, UPT PJU kota Makassar telah melayani sebanyak 9.827 aduan”, ungkap Hamka Darwis, minggu (18/7/21).

Dari hasil pekerjaan pemeliharaan hari minggu tanggal 18 juli 2021 pukul 07:30 hingga 14:00 Wita total sekian laporan yang telah dikerjakan 5 laporan (SPK) dari 18 laporan (SPK) yang masuk, dan sisa laporan (SPK) akan diteruskan oleh Tim URC sore & Tim Operasional Shift Malam. (*)