oleh

Non Job di Era Danny, Kini Sabri Rangkap Jabatan di Pemkot Makassar

koranmakassarnews.com — Asisten l pemerintah kota Makassar, M Sabri, mendadak menjadi perbincangan di warung kopi, dan dikalangan masyarakat kota Makasaar.

Di era kepemimpinan tegas sebagai walikota Makassar, Ir. H. Moh. Ramdhan “Danny” Pomanto, M. Sabri sempat di non jobkan selama kurang lebih dua tahun karena tersangut kasus hukum.

Sabri pada saat itu terbukti secara sah melanggar pasal 3 undang-undang pemberantasan tindak pidana korupsi, dengan kasus dugaan korupsi pembayaran sewa lahan negara dikelurahan Buloa.

Namun, Sabri di vonis bebas oleh majelis hakim pengadilan, karena perannya hanya selaku fasilitator, dan mediator dalam penyewaan lahan tersebut.

Kata majelis hakim pada saat itu, Sabri tidak terbukti melanggar peraturan perundang-undangan dalam peraturan presiden.

Sabri yang kini kembali menjabat sebagai Asisten I Bidang Pemerintahan Kota Makassar juga didapuk oleh Pj. Wali kota Makassar Iqbal Suhaeb, sebagai Plt. Camat Makassar.

baca juga : Tujuh Sasaran Ini Buat Makassar Raih Swasti Saba Wistara 5 Kali Berturut- turut

Ia menggantikan M. Ruly yang dikena sanksi gara-gara terlibat dalam politik praktis Pilpres 2018 lalu, bersama 14 rekannya, sesama ex camat se-kota Makassar, Selasa (19/11).

Sekretaris BKD kota Makassar, Basri Rakhman mengatakan, jabatan Plt camat Makassar saat ini dijabat oleh M. Sabri, ungkapnya.

“Pak Sabri kini sudah menjabat sebagai Plt camat Makassar,” ujar Basri. (*)