oleh

Pecinta Kopi Makassar Belum Lengkap Jika Belum Nongki di Seduhasta

koranmakassarnews.com — Seduhasta salah satu tempat nongkrong yang harus dikunjungi, khususnya pencinta kopi. Berlokasi di Jalan Pettarani depan kantor Dinas Koperasi, Seduhasta telah memiliki banyak pelanggan setia, mulai dari anak sekolahan, mahasiswa dan pekerja kantoran.

Berdiri pada tanggal 12 bulan 9 2018, Seduhasta telah memiliki berbagai macam kopi dan non kopi. Dan harga yang ditawarkan juga terbilang murah dan pas di kantong.

“Harga yang kita banderol itu mulai dari Rp8 ribu sampai Rp15 ribu. Menu yang ditawarkan selain kopi kita juga menyediakan menu non kopi antara lain Ice Chocolate, Thai Tea, Green Tea dan Lemon Tea,” ujar M. Ihwan selalu Pemilik Seduhasta, minggu (16/6/19).

Seduhasta juga memiliki tiga menu yang paling diminati oleh pelanggan setianya, yaitu V60, Chemex Aeropress dan Kopi Susu. Karca sapaan akrabnya mengatakan bahwa Seduhasta sangat merekomendasikan untuk pengunjung setianya berupa menu Kopi Arabika dengan berbagai metode.

“Kami merekomendasikan Kopi Arabika dengan berbagai metode antara lain V60, Chemex Aeropress dan Clever Dripper,” ujarnya kepada wartawan koranmakassarnews.com

Hal yang menarik dari Seduhasta adalah, menawarkan kebebasan kepada pengunjung untuk menyeduh sendiri kopi sesuai selera masing-masing. “Ini juga untuk membangun hubungan emosional kita sebagai aparat penyeduh dengan costumer.”

Karca menjelaskan kenapa dirinya memakai nama Seduhasta karena di Seduhasta alat yang dipakai adalah memakai alat manual alias tidak berbau mesin.

“Agar penyeduhan itu bagaimana kita bisa mencicipi kopi dengan seduhan yang di hasilkan dengan karya tangan sang penyeduh itu sendiri. Kenapa tangan, karna hasta berarti karya tangan jadi Seduhasta adalah kopi yang di seduh dengan hasil karya tangan sang penyeduh,” tutupnya.

Untuk jam operasional Seduhasta adalah pukul 7 malam-3 dini hari. Dan bukanya setiap hari. (gilang)

baca juga : Bagi Anak Muda Makassar Penggemar Adventure, Eiger Coffee Tempatnya