oleh

Hasil Musorkab, Suhadirman Kembali Nakhodai KONI Sinjai Periode 2021-2025

SINJAI, koranmakassarnews.com – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Sinjai telah melaksanakan Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) di ruang pola kantor Bupati Sinjai. Rabu, (30/06/2021)

Musorkab digelar mengingat masa kepengurusan KONI Sinjai masa bakti 2017 – 2021 telah berakhir.

Dan hasil keputusan Musrokab, Suhardiman kembali menahkodai KONI Kabupaten Sinjai untuk masa bakti 2021-2025. Ia terpilih secara aklamasi setelah mengantongi dukungan 32 cabang olahraga (cabor) dari 35 cabor di bawah naungan KONI Kabulaten Sinjai.

Menurut Suhardiman, keterpilihan kembali menjadi Ketua KONI Sinjai merupakan amanah, tugas dan tanggung jawab yang diberikan oleh pengurus cabor.

Foto : Musorkab Sinjai

“Terima kasih sebelumnya kepada teman-teman Cabor yang telah mempercayakan kembali kepada saya untuk memimpin organisasi induk olahraga di Kabupaten Sinjai”, ungkapnya.

Dalam kesempatan ini, Suhardiman meminta kerjasamanya kepada seluruh pihak, khususnya para pelaku olahraga (pengurus Cabor red) untuk sama-sama mewujudkan Impian serta merealisasikan program akan dilaksanakan kedepan.

Ibarat batu besar, kata dia, yang jika dipikul sendiri mustahil untuk dilakukan, akan tetapi jika dilakukan bersama-sama dengan semangat gotong royong, yakin dan percaya batu besar itu akan ringan untuk diangkat atau digeser.

“Tanpa kerjasama dan dukungan teman-teman maka itu tidak akan tercapai, butuh persatuan menuntaskan program yang dicanangkan kedepan”, sambungnya.

Terpilihnya kembali menjadi Ketua KONI Kabupaten Sinjai, ada target yang harus capai yakni menyukseskan pelaksanaan pekan Olahraga Provinsi di Tahun 2022 yang akan mendatang.

baca juga : Bupati Buka Secara Resmi Musorkab KONI Sinjai

Musrorkab KONI Kabupaten Sinjai yang dibuka secara resmi oleh Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) dan dihadiri Wakil ketua 1 KONI Sulsel, Drs H Ambas Syam berserta para pengurus Cabor.

Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa (ASA) menekankan kedepan Kepada pembinaan ke olahragaan bisa lebih profesional dilakukan agar dapat mengharumkan nama Kabupaten Sinjai di berbagai even olahraga.

Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa berpesan,khusus kepada ketua terpilih KONI yang baru, agar prestasi menjadi hal mutlak apalagi jelang pelaksanaan Porprov Sulsel XVII, dimana Sinjai merupakan salah satu tuan rumah di even berskala regional itu (*)