oleh

Jelang Pemilu 2024, DPC Partai Demokrat Enrekang Gelar Rapat Pleno

ENREKANG, koranmakassarnews.com — Jelang pemilu 2024, partai besutan Presiden RI ke 6 Susilo Bambang Yudhoyono memanaskan mesin dengan menggelar konsolidasi organisasi disemua tingkat kepengurusan yang termaktub dalam instruksi DPP (Dewan Pimpinan Pusat) Partai Demokrat keseluruh DPD PD seluruh Indonesia.

Hal tersebut diutarakan Sekretaris BPOKK DPD PD Sulsel, Wahyudin saat memimpin rapat pleno Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Enrekang yang digelar di Cafe Gatra Bambu Runcing, jumat (04/8/23).

Selain Ketua Demokrat Kabupaten Enrekang Chairul dan Ketua PAC PD se-Kabupaten Enrekang, rapat pleno tersebut juga dihadiri anggota DPRD Kab, Enrekang dari Fraksi Demokrat yakni Rahmat Tangke dan Jayadi Sulaiman, dan turut juga empat bakal calon legislatif (bacaleg) Partai Demokrat yang akan bertarung di tingkat provinsi.

baca juga : Konsolidasi Bacaleg Demokrat Makassar, ARA : Kami Siap Bantu Jaga Kondusifitas Pemilu 2024

Salah satu bacaleg DPRD Provinsi yakni Hasri Jeck, yang merupakan sosok kandidat yang diharapkan dapat mengemban aspirasi masyarakat dengan baik.

“Rapat pleno ini merupakan langkah penting dalam menyatukan visi dan misi partai. Seluruh peserta rapat diharapkan untuk bersama-sama berjuang dalam memperkuat Partai Demokrat dan berkontribusi aktif dalam memajukan kabupaten ini”, pesan Ketua DPC PD Enrekang. (ZF)