oleh

Kapolres Bantaeng Berikan Amanat Kepada 256 Personil Gabungan Untuk Pengamanan Shalat Ied

BANTAENG, koranmakassarnews.com — Menjelang malam takbiran Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Polres Bantaeng menggelar apel gabungan di tribun Pantai Seruni, Jum’at (21/4).

Apel yang digelar tersebut, dipimpin langsung oleh Kapolres Bantaeng, AKBP Andi Kumara SH, S.IK, M.Si. dan dihadiri segenap unsur yang terkait di antaranya Wakapolres, Pejabat Utama Polres Bantaeng, Dishub, Satpol PP dan Damkar.

Sebelum apel gabungan, Kapolres Bantaeng AKBP Andi Kumara menyerahkan hadiah kepada pemenang lomba adzan antar Personil Polres Bantaeng.

Kapolres Bantaeng dalam amanatnya menyampaikan, bahwa pasukan gabungan nantinya akan mengantisipasi terkait gangguan keamanan dan ketertiban (Kamtibmas) pada kegiatan pengamanan perayaan malam takbiran.

Lebih lanjut Kapolres mengatakan adanya perbedaan waktu lebaran kita sikapi dengan bijak, ini juga merupakan suatu Anugerah Indonesia sebagai Bhineka Tunggal Ika, tambahnya.

“Alhamdulillah kegiatan pengamanan yang lebaran lebih awal semuanya berjalan dengan lancar dengan diamankan oleh personil yang ada kemudian untuk yang lebaran besok versi pemerintah kami akan melakukan pengamanan yang sama”, kata Kapolres.

Sebanyak 256 personil instansi gabungan yang dikerahkan mengamankan jalannya malam takbiran yang disebar dibeberapa titik yang dianggap rawan terjadinya gangguan Kamtibmas, paparnya.

baca juga : Polres Bantaeng Amankan Pelaksanaan Shalat Ied di 54 Titik

Kapolres menambahkan, untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta tercapainya sinergitas pola pengamanan yang komprehensif, menurutnya harus dilandasi dengan sikap saling memahami peran dan tugas masing-masing.

“Koordinasi, komunikasi dan kolaborasi masing-masing instansi adalah kunci untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban yang kondusif,” tegas Kapolres.

Diakhir amanatnya, Kapolres Bantaeng AKBP Andi Kumara SH,S.Ik,M.Si mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1444H, Mohon Maaf Lahir dan Batin. (**/Wisnu)