oleh

KONI Makassar Sediakan Layanan Fisioterapis Gratis Bagi Para Mantan Atlet yang Sakit

MAKASSAR, koranmakassarnews.com — KONI Makassar sediakan layanan fisioterapi gratis bagi mantan Atlet yang sakit, selain memberikan bantuan keuangan, KONI Kota Makassar juga menawarkan pelayanan fisioterapi tanpa biaya bagi mantan atlet nasional yang sedang mengalami stroke.

Layanan ini dapat diakses kapan saja di kantor KONI Makassar, yang terletak di Jalan Kerung-kerung.

Beberapa mantan atlet nasional, seperti Saharuddin Anhar alias Dunding (pemenang medali emas tinju pada tahun 2000), Kusuma Wardani (pemenang medali perak Olimpiade 1988), dan pemenang medali emas karate Sea Games 1991, Rita Mujiarso, saat ini sedang menjalani perawatan karena stroke.

Pada Sabtu, 9 September kemarin yang bertepatan dengan Hari Olahraga Nasional (Haornas), Ketua KONI Kota Makassar, Ahmad Susanto, bersama dengan sejumlah pengurus KONI Makassar, telah mengunjungi ketiga mantan atlet tersebut. Ahmad Susanto mengajak mereka untuk memanfaatkan fasilitas fisioterapi yang tersedia di Kota Makassar, sambil menekankan bahwa layanan ini sengaja disediakan untuk membantu atlet dan mantan atlet.

baca juga : Ketua KONI Makassar Jenguk Tiga Mantan Atlet yang Terbaring Sakit

“Jika pergi ke rumah sakit, mungkin harus antre dan membayar. Layanan fisioterapi di KONI Makassar lebih mudah diakses dan tanpa biaya,” ungkap Ahmad Susanto, senin (11/9/23)

Dia menambahkan bahwa layanan fisioterapi merupakan bagian dari komitmen pemerintah kota dan KONI Makassar dalam menjaga kesehatan dan kesejahteraan para atlet dan mantan atlet Makassar. Sejauh ini, banyak atlet Makassar yang mengalami cedera telah memanfaatkan fasilitas fisioterapi ini. (pap)