oleh

PAM Tirta Karajae Parepare, Memprioritaskan Pelayanan Pelanggan yang Responsif

PAREPARE, koranmakassarnews.com — Manjemen PAM Tirta Karajae kota Parepare, tidak hanya fokus pada aspek teknis, tetapi juga memprioritaskan pelayanan pelanggan yang responsif, selasa (19/12/2023).

Hal itu di tegaskan oleh Direktur PAM Tirta Karajae, Andi Firdaus Djollong mengatakan, kami memiliki tim yang siap membantu dalam menangani keluhan, permintaan atau pertanyaan terkait layanan distribusi air. Kami juga berkomitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, serta layanan pendistribusian air bersih.

Lanjut Andi Firdaus Djollong menjelaskan, selain itu kami juga peduli terhadap keberlanjutan lingkungan dan kami terlibat dalam praktik – praktik ramah lingkungan, untuk memastikan bahwa sumber daya air yang kami kelola dapat di jaga dan di lestarikan untuk generasi mendatang.

baca juga : Dampak Pembersihan Pompa dan Pipa, Distribusi Air Bersih Akan Terganggu di Wilayah Soreang

PAM Tirta Karajae tidak hanya sekadar penyedia air bersih, tetapi merupakan mitra yang peduli akan kebutuhan masyarakat, akan air yang aman dan dapat di andalkan.

“Karena kami berkomitmen terhadap kualitas, keandalan, pelayanan, dan keberlanjutan. Itu menjadi bagian integral dalam menjaga kesejahteraan masyarakat, “tutupnya. (*)