oleh

Pencurian HP di Siang Bolong Berhasil Digagalkan Patroli Rutin Polres Maros

MAROS, koranmakassarnews.com — Satuan sabhara polres Maros yang sedang melakukan patroli rutin berhasil menggagalkan aksi pencurian hp di desa Bonto Matene kecamatan Mandai Kabupaten Maros, senin (14/03/22).

Unit patroli 603 sat samapta yang dipimpin oleh KBO sat samapta Ipda Syuryadi Syamal, Kanit Turjawali Ipda Duddin dan Kanit Pamobvit Ipda Rusdi yang sedang melaksanakan patroli di wilayah Desa Bonto Mate’ne kec. Mandai kab. Maros mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa telah terjadi tindak pidana pencurian handphone.

Kemudian anggota yang sedang melakukan patroli dengan sigap melakukan pengejaran terhadap terduga pelaku dimana pelaku ini berusaha kabur dari kejaran aparat kepolisian tapi usaha terduga pelaku gagal dan berhasil diamankan oleh unit patroli sat samapta dan langsung mengamankan terduga pelaku dan barang bukti berupa satu unit HP merek samsung.

baca juga : Tim Resmob Polres Bantaeng Berhasil Menangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor

Menurut Kasi Humas Polres Maros Iptu Syarif yang diwawancarai diruangannya mengatakan langkah cepat dan tanggap patroli Satuan Sabhara polres Maros berhasil mengamankan di diduga pelaku tindak pidana pencurian HP bernama Muhammad Alif Kajaya umur 20 tahun alamat perumahan bandara residen evil pekerjaan pengamen 1 (satu) buah handphone merek Samsung J2 warna coklat.

Pada saat diamankan oleh aparat kepolisian terduga pelaku merasa ketakutan karena masyarakat yang berada disekitar TKP sudah berkerumun dan hendak menghakimi pelaku,tapi dengan sigap unit patroli sat samapta polres Maros mengevakuasi terduga pelaku.

Selanjutnya terduga pelaku dan barang bukti diamankan oleh unit patroli 603 sat samapta polres Maros ke Mapolres Maros untuk diserahkan ke Piket Reskrim untuk dilakukan penyelidikan. (azis)