oleh

Peringati Hari Kartini Ketua DPD KNPI Sulsel Ajak Pengurusnya Nobar Jejak Langkah 2 Ulama

MAKASSAR, koranmakassarnews.com — Film yang menceritakan tentang dua tokoh besar umat Islam di Indonesia yakni KH Ahmad Dahlan pendiri organisasi Muhammadiyah dan Hasyim Asy’ari pendiri NU mengangkat perjalanan dan persahabatan kedua tokoh besar saat masa remaja saat menempuh pendidikan di pondok pesantren yang sama.

Pesan utama dalam film tersebut adalah ‘memahami perbedaan, menjunjung persamaan’ agar anak muda sekarang harus mencontoh apa yang diperlihatkan oleh para ulama dalam film ini.

Diketahui kedua tokoh ini bagaimana cara menyelesaikan dan menghadapi masalah.

“Pemuda saat ini dihadapkan oleh tantangan zaman yang jauh lebih berat dari apa yang dihadapi oleh para ulama dalam film ini, namun jika semua di hadapi secara bersama insyaAllah akan mudah untuk di lalui”, ungkap Surahman Batara, sekretaris DPD KNPI Sulsel usai nonton bareng dengan para pengurus di Studio XXI Mall Panakukkang Makassar, rabu (21/4/21).

Kegiatan nonton bareng ini dihadiri oleh Pengurus DPD KNPI SULSEL dari lintas OKP yang berhimpun dan dari film ini juga diharapkan kepada pengurus lebih memahami makna perbedaan tapi karena semangat menjunjung persamaan maka perbedaan yang ada tidak terasa sehingga kebersamaan dalam kepengurusan DPD KNPI Sulsel dibawah kepemimpinan Arham Basmin terus solid mengawal proses pengabdian kepemudaan di Sulawesi Selatan.

baca juga : KNPI Makassar Gelar Buka Puasa dan Launching Program Panggung Ramadhan

“Sehingga kita dapat mewujudkan Pemuda berDAYA Sulsel berJAYA #energyofHarmony”, tutup Surahman.

Nobar ini selain dihadiri pengurus KNPI Sulsel juga dihadiri dari beberapa unsur OKP yang berhimpun di KNPI seperti pengurus GP Anshor, Ketua Pemuda Muhammadiyah Sulsel, Ketua GAMKI Makassar, Sekjend DPP PRIMA DMI, (paijo)