oleh

Rektor UIM Majdah M Zain Berikan Buku Sajadah Majdah Ke Tokoh Muslim Los Angeles

LOS ANGELES, koranmakassarnews.com — Rektor Universitas Islam Makassar (UIM), Dr Ir Hj Andi Majdah M Zain M.Si Selasa (17/5) hari ini adakan pertemuan dengan tokoh agama Islam Los Angeles Amerika Serikat. Pertemuan yang diinisiasi International Visitor Leadership Program Amerika Serikat itu mengusung tema dialog imama dan masjid. Forum ini akan berlangsung `13-27 Mei 2022.

“Kami di Los Angeles berdialog dengan pemimpin lintas agama dari beberapa negara. Khususnya tokoh muslim”, kata Ketua Muslimat NU Sulsel itu.

Majdah memberikan souvenirnya buku Sajadah Majdah yang sudah di Translate dalam bahasa Inggris berisikan buah pikir dalam berbagai aspek baik pendidikan, agama, sosial budaya, ekonomi keummatan Islam karya Wachyudi Muchsin dan Fachrudin Palapa , dalam kesempatan ini majdah memberikan ustad Umar salah satu tokoh muslim di LA, bangsa kulit hitam yang ikut menerima delegasi Indonesia yang di pimpin imam besar Masjid Istiqlal Jakarta, KH Nasaruddin Umar ujar majdah .

Majdah menambahkan selama berada di Amerika, ia akan mengikuti seminar dan workshop tentang kepemimpinan, berkunjung ke gedung putih dan beberapa kampus, dan membangun jaringan kerjasama dengan NGO di Amerika Serikat.

Di forum ini, Indonesia sendiri diwakili 10 tokoh. Dua dari 10 tokoh itu berasal dari Makassar. Selain Majdah, imam besar Masjid Al Markaz Al Islami, KH Maskur Yusuf juga ikut serta dalam program ini. Delegasi Indonesia dipimpin imam besar Masjid Istiqlal Jakarta, KH Nasaruddin Umar.

Majdah mengaku senang bisa menjadi wakil Indonesia dalam forum internasional itu. Ia berharap forum ini akan menambah wawasan dan berbagi pengalaman bersama semua delegasi bagaimana membangun moderasi beragama di Indonesia.

baca juga : Rektor UIM Majdah M Zain Terbang ke Amerika Ikuti Pertemuan Pemimpin Agama Dunia

Selama di AS, delegasi program IVLP akan melakukan pertemuan dan serangkaian kunjungan di sejumlah lembaga. Di Los Angles berkunjung ke IMAN Cultural Center, Muslim Public Affairs Council, dan ke University of Southern California Center for Religion and Civic Culture and American Muslim Civic Leadership Institute . Di San Francisco akan mengunjungi dan berdiskusi di The Graduate Theological Union at Zaytuna College, St Ignatius College Prepatory School.

Sedangkan di Washington DC ke Islamic Society of the Washington Area and Civilizations Exchange and Education Foundation mapun ke All Dulles Area Muslim Society (ADAMS) Center serta ke American Islamic Heritage Museum and Masjid Muhammad.