oleh

Terkait Penjemputan Jenazah di RSUD Daya, Kabid Humas Polda Sulsel : Sudah Kami Periksa Dua OrangPeriksa

koranmakassarnews.com — Kasus Jenazah PDP yang terkonfirmasi positif Covid-19 di RSUD Daya, Makassar dibawa pulang oleh keluarganya setelah adanya jaminan dari anggota DPRD Makassar, dari Fraksi PKS, Andi Hadi Ibrahim Baso. Sabtu pekan lalu (27/6/2020) kini Polda Sulsel telah memeriksa beberapa orang.

Hal tersebut diungkapkan Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Ibrahim Tompo saat dihubungi, jumat (3/7/20).

“Terkait pengambilan jenazah di RS Daya Makassar saat ini proses sidiknya sedang berjalan di Polrestabes dan sudah ada beberapa yang di periksa, sejak kemarin sudah 2 orang saksi diperiksa “, ungkap Kabid Humas Polda Sulsel.

Kombes Pol Ibrahim menambahkan, kasus pengambilan jenazah di Makassar ini telah ditingkatkan dari proses penyelidikan ke tingkat penyidikan. Dia juga menegaskan bahwa pihaknya akan menindak tegas terhadap siapa saja yang melanggar protokol kesehatan.

baca juga : Kabid Humas Polda Sulsel: Polri Disiplinkan Masyarakat Patuhi Protokol Kesehatan Untuk Cegah Covid 19

“Sedang kita lidik siapa siapa yang terlibat dan nanti akan kita proses, terkait permasalahan tentang pelanggaran protokol covid, adalah hal prioritas, semua sama, apalagi terkait dengan keselamatan banyak orang”, pungkasnya.