oleh

Tim Satgas Pemberantasan Premanisme Polsek Soetta Makassar Amankan Tiga Pemuda

MAKASSAR, koranmakassarnews.com — Kepolisian Kawasan Pelabuhan Soekarno Hatta Makassar mengamankan 3 orang terkait premanisme di Pelabuhan Makassar, Kamis (17-6-2021) malam tadi.

Adapun ke empat pemuda tersebut yakni Udin (parkir liar), Andika, Hendra (pedagang asongan) dan Maman (ojek liar).

Ketgam : Polsek Soetta Makassar amankan preman di Pelabuhan

Kapolsek Kawasan Pelabuhan Soekarno Hatta AKP Ismail, saat di konfirmasi Jumat (18/6/21) mengatakan hal tersebut adalah menindak lanjuti instruksi Presiden dan Kapolri tentang pemberantasan premanisme

“Maka kami dari Satgas Pemberantasan Premanisme berhasil mengamankan 3 orang pedagang asongan dan parkir liar, kemudian para pemuda tersebut kami hanya lakukan pendataan dan memberikan pembinaan sangsi sosial agar tidak mengulangi lagi karena sangat menganggu kelancaran bagi para penumpang kapal Pelni”, ucapnya.

baca juga : Operasi Premanisme, Reskrim Polrestabes Makassar Ringkus Peminta-Minta Sumbangan

Lanjut mantan Wakapolsek Ujung Tanah ini, kami akan terus melakukan razia kepada premanisme yang terkhusus bagi para pelaku pungli dan pedagan asongan yang sering berkeliaran di dalam Kawasan Pelabuhan Makassar” tambahnya

Dirinya juga menghimbau kepada para petugas yang berada di pelabuhan agar membantu memerangi para premanisme, serta para pedagangan asongan agar tidak berjualan di atas kapal karena dapat membahayakan dan menganggu arus kelancaran para penumpang kapal masuk maupun kapal yang akan keluar. (Firman Dhanie)