oleh

Cepat dan Sigap Brimob Batalyon A Pelopor Makassar, Bantu Padamkan Sijago Merah di Mamoa Ria

MAKASSAR, koranmakassarnews.com – Personel Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Sulsel membantu padamkan kobaran api dan evakuasi korban kebakaran di pemukiman warga dijalan jalan Mamoa Ria  kel. Mangasa kec. Tamalate, Kamis (1/07/2021).

Berawal dari informasi masyarakat bahwa telah terjadi kebakaran di pemukiman warga atas perintah Danyon A Pelopor AKBP Darminto, S.Sos melalui Pasi Ops Batalyon A Pelopor Iptu Taufik Iskandar, S.Sos.,M.Si, untuk menurunkan Tim SAR yang dipimpin Wadanki 1 Pelopor Iptu Muh. Buyung, S.H.

Begitu tiba dilokasi kejadian, Tim SAR langsung melaksanakan pertolongan dan melaksanakan pengamanan disekitar lokasi kebakaran, serta mengevakuasi barang milik korban yang masih bisa diselamatkan.

Saat dimintai keterangan Komandan Batalyon A Pelopor AKBP Darminto, S.Sos membenarkan hal tersebut.

” Bahwa benar, begitu mendengar laporan kejadian dari warga, Tim SAR Batalyon A Pelopor yang dipimpin Ipda Muh. Buyung langsung bergerak menuju lokasi kejadian yang berada di jalan Mamoa, selain mengerahkan anggota, kami juga mengerahkan kendaraan Armored Water Canon untuk membantu memadamkan kobaran api yang menghanguskan rumah warga” jelas Darminto.

baca juga : Mentan RI, SYL Sambangi Mako Batalyon A Pelopor Brimob Sulsel

Sementara itu, Komandan Satuan Brimob Polda Sulsel Kombes Pol Muhammad Anis PS. S.I.K.,M.Si., saat dikonfirmasi di tempat terpisah mengatakan, setiap harinya personilnya memang selalu siaga untuk penanganan SAR seperti bencana alam atau musibah seperti kebakaran serta banjir.

“Masyarakat harus tetap waspada dalam menghadapi hal-hal seperti ini. Selalu menjaga keselamatan diluar atau di lingkungan rumah. Jangan lupa sebelum meninggalkan rumah, wajib mengecek dahulu lampu atau aliran listrik maupun kompor untuk dimatikan.” tutupnya. (*)