oleh

Dandim 1405/Mlts Tinjau Langsung Persiapan TMMD di Wilayah Parepare

PAREPARE, koranmakassarnews.com — Guna meyakinkan lokasi sasaran kegiatan Pra TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 110 Tahun 2021 di Kota Parepare. Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 1405/Mlts, Letkol Czi Arianto Wibowo, di dampingi Pasi Ter Kodim 1405/Mlts, Kapten Inf. Sudirman, melaksanakan peninjauan lokasi pada program yang rencananya akan berlangsung pada awal Februari ini.

Adapun tempat yang di kunjungi Dandim 1405/Mlts, terletak di Jalan jendral M. Yusuf, Kelurahan Lemoe, kecamatan Bacukiki, kota Parepare, bakal menjadi lokasi sasaran pelaksanaan program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Parepare.

Pada pelaksanaan Pra TMMD ini, mengerahkan Alat Berat dari Dinas PUPR Kota Parepare, dalam rangka Pembenahan, penggalian sasaran Pembuatan Drainase, kamis (4/2/2021).

Hal tersebut di ungkapkan oleh Dandim 1405/Mlts, Letkol Czi Arianto Wibowo mengatakan, pelaksanaan kegiatan ini bertujuan dalam rangka, pembenahan dan kesiapan pelaksanaan TMMD ke 110 Tahun 2021. Sebab kegiatan TMMD merupakan program terpadu lintas sektoral antar instansi di daerah. Untuk itu, perlu di lakukan perencanaan dan persiapan yang matang, agar pelaksanaannya dapat tercapai sesuai yang di harapkan.

Lanjut Letkol Czi Arianto Wibowo menyatakan, kegiatan TMMD ini, di khususkan untuk membatu Pemerintah Daerah dalam pembangunan dan peningkatan kesejahteraan di daerah, untuk wilayah pedesaan daerah terpencil atau terisolir. Selain itu untuk mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat yang dalam pelaksanaannya akan melibatkan segenap komponen baik dari unsur pemerintah maupun masyarakat, guna terciptanya semangat kebersamaan dan gotong – royong.

baca juga : Dandim 1405/Mlts Perintahkan Personil Agar Pedomani dan Laksanakan Perintah Pangdam XIV Hasanuddin

“Sayapun berharap kegiatan Pra TMMD, dapat berlangsung sesuai dengan Target yang telah di tentukan, sebagai kesiapan pada Pelaksanaan nantinya. Sayapun melaksanakan pengecekan langsung di lapangan, sehingga TMMD ke 110 Tahun 2021 di Kota Parepare, bisa terlaksana dengan baik dan mendapatkan hasil yang maksimal, supaya bermanfaat bagi masyarakat di sekitar, “Tutupnya. (Sis)