oleh

Kantor Disegel Warganya, Plt Lurah Rappokalling Akui Pelayanan Sudah Maksimal

MAKASSAR, koranmakassarnews.com — Puluhan warga melakukan aksi unjuk rasa didepan kantor Lurah Rappokalling di Jl. Dg Tantu, Kecamatan Tallo, Makassar, Rabu (15/9). Video aksi ini beredar luas di media sosial.

Dalam video tersebut, puluhan warga menyegel paksa kantor Lurah Rapokalling. Mereka terlihat membawa sejumlah spanduk berisi tuntutan yang berujung pada pelengseran.

Terlihat, dipagar kantor lurah terbentang spanduk bertuliskan ‘Turunkan Pak Lurah, Warga Tidak Senang Atas Pelayanannya’ dan ‘Usir Pak Lurah, Warga Rappokalling tidak senang, Good Bye Lurah’.

Diketahui, para warga melakukan aksi protes lantaran karena ketidakpuasan dengan pelayanan Plt Lurah Rappokalling dan kerap bersikap arogan kepada masyarakat setempat.

Setelah sempat viral, akhirnya Plt Lurah Rapokalling Muhammad Hatta memberikan tanggapannya terkait tuntutan para warga.

Muhammad Hatta mengaku, belum mengetahui persis apa yang menjadi tuntutan warga. Sebab warga tidak menyampaikan secara spesifik bentuk pelayanan tersebut.