oleh

Komisi B DPRD Kota Makassar Audiens Dengan PerDik Sulsel

koranmakassarnews.com — Wakil Ketua Komisi B DPRD Makassar, Andi Hadi Ibrahim Baso (F-PKS) audiens bersama Pergerakan Difabel Indonesia Untuk Kesetaraan (PerDIK), Jumat (13/03/2020).

Menurut Ketua PerDIK, Abdul Rahman saat audience menjelaskan bahwa maksud dan tujuan asosiasi Disabilitas ini meminta untuk hearing bersama Anggota DPRD kota Makassar dikarenakan adanya sejumlah persoalan yang ditemukan dalam pemenuhan pelayanan publik bagi disabilitas.

“ tujuan kami disini ingin sampaikan hasil monitoring yang telah dilakukan tentang aksebilitas layanan public bagi penyandang disabilitas dan hasil analisis APBD kota Makassar terkait penehukan hak bagi penyandang disabilitas,” jelasnya.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua Komisi B DPRD Makassar, Andi Hadi Ibrahim Baso mengungkapkan bahwa mengenai aduan asosiasi disabilitas pada hari ini, akan segera meneruskan ke pimpinan DPRD kota Makassar untuk segera dibahas lebih lanjut oleh Komisi terkait.

baca juga : Dewan Bangli Sharing Pendapat Dengan DPRD Kota Makassar Antisipasi Virus Corona

“ kita akan segera meneruskan aspirasi ini ke pimpinan dan saya pribadi akan mengawal persoalan tersebut agar segera dibahas oleh komisi terkait,” tutupnya

Setelah Audience berlangsung PerDIK melakukan foto bersama dengan Andi Hadi Ibrahim Baso sebagai dokumentasi. (*)