oleh

Madrasah di Toraja Mulai Belajar Tatap Muka, Ansor Bagi Masker

MAKALE, koranmakassarnews.com — Proses pengajaran tatap muka di tingkat madrasah ibtidaiyah, tsanawiyah, dan aliyah (MI, MTs, MA) di Tana Toraja sudah dilakukan sejak pekan lalu.

Demi menjaga kesehatan para siswa dari penyebaran Covid-19, GP Ansor Toraja turun tangan membantu untuk memutus mata rantai penyebaran virus berbahaya ini.

Mulai, Senin (20/9/2021), Ansor menyalurkan bantuan masker ke sejumlah MI, MTs, dan MA baik negeri maupun swasta.

Penyerahan pertama dilakukan di MIN Makale yang diterima langsung Kepala MIN Makale, Hasan Nurdin. Selanjutnya di MTsN Makale diterima Rosmawaty selaku kepala MTsN.

Bantuan masker juga dilakukan di MAN Makale yang diterima Kepala MAN Makale, Sampe Baralangi. Bantuan masker ini diserahkan langsung Ketua Ansor Toraja, M. Sidik Toago.

“Penyerahan masker ini sebagai bentuk kepedulian kita membantu pemerintah dan masyarakat Tana Toraja untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” ujar Sidik Toago, di Makale, siang tadi.

Sidik mengatakan, bantuan masker juga sudah dilakukan di sejumlah madrasah lainnya, di antaranya MIN Bena, Kecamatan Bonggakaradeng, dan sejumlah madrasah lainnya akan menyusul.

baca juga : Kenang Perjuangan Muassis NU, GP Ansor Makassar Ziarah Maqam Puang Ramma

Sidik mengungkapkan, Ansor Toraja tetap bertekad membantu pemerintah dan masyarakat Toraja dalam kegiatan sosial, termasuk aktivitas penanggulangan covid.

Sementara itu, Kepala MAN Makale, Ust Sampe Baralangi, menyampaikan apresiasi atas penyaluran bantuan masker sebagai salah satu upaya memutus mata rantai Covid-19.

“Kemuliaan hati teman-teman di Ansor patut kita apresiasi. Sebagai sahabat seiman, kita bangga atas tindakan ini. Dan kami tahu persis bagaimana teman di Ansor bekerja. Bukan cuma kali ini saja, tapi beberapa agenda sosial terkait covid dan kegiatan lain sudah dilakukan di banyak tempat,” katanya. (*)

Iman