oleh

PB Arbas Enrekang Turunkan 9 Pemainnya di Kejuaraan Nafa Cup II

ENREKANG, koranmakassarnews.com — PB Arbas EBC (Enrekang Badminton Club ) ikut dan sukseskan Kejuaraan Badminton bertitel “Nafa Cup II” Se Indonesia Timur Tahun 2022 yang akan digelar mulai tanggal 29 Mei s/d 4 Juni 2022.

Diketahui PB Arbas EBC di bentuk tanggal 1 juli 2021 kemarin dan akan mengikuti Turnamen Bulutangkis “Nafa Cup II” yang di laksanakan di BTP GOR NAFA SPORT Makassar.

Dr. Muh Yusuf selaku ketua EBC menjelaskan untuk atlet PB Arbas sendiri mengirim 9 atlet yang terdiri dari Muh. Yusriansyah Yusuf (14) kategori pemula putra, Puteri Syifa Afifah Malik (12) kategori anak-anak putri, Muh. Faiz Fatih (9) kategori usia dini putra, Rehan Al Rasid (11) kategori anak-anak putra.

Selanjutnya, Naser Agung Zulkarnain (9) kategori usia dini putra , Athar Alby Chalief (10) kategori usia dini putra, Muh. Fadhil Aqilah Zain (10) kategori usia dini putra, Ahmad Farhan Habibi (15) kategori remaja putra dan Muh. Yassir Arafah(11) kategori anak-anak putra.

“Kami didik anak disini dengan penuh semangat dan rasa kekeluargaan yang sangat di utamakan, saat pertandingan nantinya agar perlihatkan semua hasil latihan selama ini dan jadilah kebanggaan orang tua dan jadilah kebanggaan Kabupaten Enrekang”, tambah Yusuf, jumat (27/5/22)

Selain itu Ketua PBSI Enrekang Syaharuddin mengatakan anak – anak kita yang mewakili Kabupaten Enrekang jangan mau di kalah Kabupaten lain. “Saya sangat bangga dengan bapak polisi, sebab semua hal yang positif seperti di dunia olahraga selalu hadir untuk menjaga keamanan dan kenyamanan kita” ujarnya.

Harapan PBSI Enrekang semoga anak – anak ini dapat mengukir namanya di dunia olahraga khususnnya di bulutangkis. “Semoga semua anak – anakku semua selalu di berikan kesehatan”, ucap Syaharuddin

baca juga : Bupati Enrekang : Rahmatul Asri Lahirkan Generasi Muda Cerdas dan Berakhlak Mulia

Kadis Popar Enrekang Achmad Faisal melepas langsung anak – anak yang akan ikut kejuaraan Nafa Cup II mengucapkan, “Mudah-mudahan anak-anakku yang bertanding dapat meraih juara dan mengharumkan Kabupaten Enrekang” ucapnya.

Kegiatan pelepasan ini diikuti oleh Kadis Popar Achmad Faisal,SH,MH, Kasubsi Penmas Polres Enrekang IPTU Agung Yulianto,SH,MH, Ketua PBSI Kabupaten Enrekang Syaharuddin, Ketua PB Arbas Dr Muh Yusuf. M.Adm.Kes, pengurus PBSI Enrekang dan pelatih Reksi Pradana Serta anak – anak yang akan ikut kejuaraan Nafa Cup II. (ZF)