oleh

Pengerjaan Jalan KH Agussallim Terhenti, Begini Tanggapan Kadis PUPR Kota ParePare

PAREPARE,koranmakassarnews.com—Pengerjaan jalan KH Agussallim terhenti di tengah jalan. Menanggapi hal tersebut, Kadis Dinas Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Parepare, H. Laetteng, mengutarakan jalanan masih tanggung jawab rekanan dan kemungkinan besok lusa akan di kerjakan kembali.

“Jalanan yang baru di kerja itu rusak, akibat adanya drainase yang buntu di sekitar pekerjaan, memang konstruksi nya jalanan itu lembek dan sekaligus yang rusak akan di perbaiki. Volume pekerjaan itu, sekitar hampir 200 Meter,” Kata Laetteng, saat di konfirmasi, Kamis (09/01/2020).

Sebelumnya Ketua LSM Incare Andi Ilham menyoroti, pekerjaan peningkatan jalan KH. Agussalim yang di duga di kerjakan asal asalan, sehingga jalan ini cepat berlubang. Mengingat, jalanan itu adalah salah satu akses lintas provinsi yang padat intensitas kendaran di lewati, serta beban tonase muatan dan belum lagi point rusaknya jalan tersebut, tepat di sekitar traffick light perempatan.

“Sayapun mempertanyakan perencanaan dan pengawasannya yang seharusnya, pengawasan ini memperhatikan betul kualitas pekerjaanya,” ujar Andi Ilham.

Baca Juga : Wagub Sulsel Tinjau Progres RS Regional Parepare

Padahal pekerjaan dimulai sekitar tanggal 20 Desember 2019 ini, dan waktu dikerjakan hanya satu minggu . Namun sudah mulai ada beberapa yang mulai rusak, bahkan hancur.

Diketahui nama tender pekerjaan tersebut adalah peningkatan jalan KH. Agussalim dan di kerjakan oleh CV Cipta Indah, dengan pagu Paket Rp. 1.700.000.000,00, serta nilai HPS Rp. 1.696.997.432,38.

Laporan: Sis.  Editor : Nunu