oleh

Sambangi Booth KONI di F8, Walikota Makassar: Ini Baru Pertama Kali

MAKASSAR, koranmakassarnews.com — Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto, memberikan apresiasi terhadap partisipasi dan keterlibatan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Makassar dalam ajang Festival F8 2023.

Pernyataan apresiasi tersebut disampaikan oleh walikota saat berkunjung ke booth KONI Makassar pada malam Minggu (27/8).

Walikota, yang didampingi oleh Ketua Tim Penggerak PKK Makassar, Hj Indira Jusuf Ismail, berfoto bersama dengan Ketua KONI Makassar, Ahmad Susanto, dan pengurus KONI Makassar lainnya di booth KONI.

Danny Pomanto menyatakan kepuasannya atas keberagaman cabang olahraga yang ditampilkan oleh KONI Makassar setiap malam.

“Mantap ini KONI Makassar karena menampilkan cabang olahraga berbeda di setiap malam,” ujar walikota.

Danny Pomanto juga secara khusus memberikan apresiasi untuk keikutsertaan KONI Makassar yang pertama kali berpartisipasi sebagai peserta dalam Festival F8 Makassar.

baca juga : KONI Korcam Bontoala Persiapkan Dua Cabor Raih Juara Umum di Porkot Makassar

Ketua KONI Makassar, Ahmad Susanto, menjelaskan bahwa partisipasi KONI Makassar merupakan bagian dari komitmen KONI untuk mendukung program pemerintah kota Makassar.

“Lewat ajang F8, kami berharap masyarakat Makassar makin mengenal dan mencintai olahraga,” kata Ahmad Susanto.

Selama penyelenggaraan Festival F8, KONI Makassar menampilkan atraksi dari 15 cabang olahraga di arena F8.

Pada malam penutupan, Minggu (27/8), cabang olahraga gateball menjadi fokus atraksi. Bahkan, beberapa pengunjung turut mencoba bermain gateball di booth KONI Kota Makassar. (*)