oleh

Aklamasi, Andi Fashar Padjalangi Kembali Pimpin IKA FISIP UNHAS

MAKASSAR, koranmakassarnews.com —- Musyawarah Besar (MUBES) VI Ikatan Alumni (IKA) Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) universitas Hasanuddin (UNHAS) Kembali menetapkan Andi Fashar Padjalangi sebagai Ketua umum periode 2021 -2025.

Penetapan ini dibacakan oleh Basruddin Solongi sebagai pimpinan sidang pada Mubes VI yang di gelar tanggal 10 April 2021 di Ballroom Golden Lily C Four Point by Sheraton, Jln. Andi Djemma No. 130 Makassar.

“Berdasarkan pandangan dan dukungan dari semua IKA jurusan maupun IKA Wilayah, maka kami menetapkan saudara Andi Fashar Padjalangi sebagai ketua umum IKA FISIP UNHAS” jelas Basruddin Solongi.

Sementara itu, Bupati Bone saat menyampaikan sambutan atas penetapannya menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada dirinya.

“Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaannya kepada saya. Sekiranya ada satu saja IKA Jurusan yang menolak, saya tidak bersedia kembali. Tapi berkat dukunganta semua saya kembali yakin untuk mengemban amanah ini untuk mengantarkan kejayaan I Am Sospol” jelas Bupati Bone dua periode ini.

Menurutnya, I Am Sospol ini kebangaan kita semua. kita harus bersama – sama membesarkan IKA ini.

setelah penetapan, selanjutnya dilakukan pengukuhan dengan penyerahan patak oleh Muhlis Madani yang merupakan Ketua Sidang.

baca juga : Di Dies Natalies Fisip Unhas Beri Penghargaan Pada Alumni Terbaiknya

Adapun pada Mubes VI ini dihadiri oleh 7 IKA Jurusan dan 2 IKA Wilayah dengan masing – masing 3 peserta penuh dan 5 peserta penuh. turut hadir Dekan FISIP UNHAS, Prof Armin dan beberapa pimpinan jurusan.

MUBES VI ini dirangkaikan dengan Seminar Nasional yang menghadirkan narasumber yakni Ilham Saputra (Plt. Ketua KPU RI), Prof. Dr. Muhammad (Ketua DKPP RI) dan Prof. Dr. Eliza Meiyani (Akademisi) secara luring dan Dr.Ahmad Doli Kurnia Tandjung (Ketua Komisi II DPR RI) via Daring. Turut hadir sebagai penanggap Bupati Luwu Utara, Bupati Jeneponto, Bupati Bantaeng, Ketua DPRD Morowali Utara dan Sekda Provinsi Sulbar.