oleh

BPC HIPMI Kota Makassar Kunjungi Korban Kebakaran Donasikan Paket Sembako dan Perlengkapan Sholat.

MAKASSAR, koranmakassarnews.com — Badan Pengurus Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPC HIPMI) Makassar berkunjung ke lokasi kebakaran di Jl. Veteran kecamatan Mamajang kota Makassar, Jumat, 22 April 2022. Si jago merah yang melahap bangunan yang menelan korban 32 kk dan satu korban luka bakar.

Fadel Tauphan Ansar, Ketua Umum BPC HIPMI Makassar memimpin langsung rombongan menuju lokasi kebakaran.

Tiba dilokasi kebakaran Fadel Tauphan Ansar langsung melihat suasana lokasi dan berpesan kepada para korban kebakaran agar tetap sabar dalam menghadapi ujian.

baca juga : Selama Ramadhan, BPC HIPMI Makassar Sediakan Ruang Usaha Bagi UMKM

“Tetap sabar Bapak Ibu menghadapi ujian. Dibalik musibah ini Insha Allah ada berkah dari Allah SWT”, ucapnya.

Yuniar Tompo salah seorang korban kebakaran mendampingi langsung Fadel Tauphan Ansar untuk melihat lokasi kebakaran.

Sebelum meninggalkan lokasi Fadel Tauphan Ansar memberikan bantuan berupa paket sembako dan perlengkapan Sholat. (*)