oleh

Pilwali Makassar 2020 Menuju Pilgub 2024, Ini Prediksi ARA

koranmakassarnews.com — Tahapan Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Makassar 2020 baru saja dimulai, namun desas desus pertarungan Pemilihan Gubernur Sulsel 2023 sudah mulai digaungkan.

Direktur Lingkaran Jurnal Indonesia (LJI), Basri Kajang menyebut figur-figur yang berniat maju sebagai calon gubernur, sedari dini menanam ‘investasi’ pada Pilkada Serentak 2020 lingkup Sulsel, khususnya Makassar sebagai ibukota provinsi dengan sebaran suara terbesar.

Sederet nama tokoh dan elite partai ia jabarkan, tiga di antaranya adalah Ketua Tim Pemenangan Appi-Rahman Erwin Aksa, suami calon wakil walikota Makassar yang juga Ketua Nasdem Sulsel Rusdi Masse, dan Ketua Tim Pemenangan Danny-Fatma yang juga Ketua Gerindra Sulsel Andi Irwan Darmawan Aras.

Erwin Aksa dengan tegas menyanggah pengamatan bahwa dirinya akan maju di Pilgub 2023 mendatang. Pengusaha nasional ini dalam memegang tongkat komando pemenangan Appi-Rahman bukan untuk cari panggung dan popularitas.

Melainkan sebuah panggilan jiwa karena melihat kondisi Makassar saat ini yang terpuruk akibat pandemi Covid sehingga dia ingin memastikan kemenangan Appi-Rahman yang dianggapnya memiliki konsep yang sangat jelas dan terukur dalam penanganan pandemi lebih baik dan pemulihan ekonomi.

“Sedikitpun atau dengan kata lain sebiji zara pun tidak ada keinginan mau maju gubernur. Saya terlalu sibuk untuk urusan lainnya,” tegas Erwin saat dikonfirmasi, Selasa (29/9/2020).