oleh

Pra TMMD 110, Personel Kodim 1405/Mlts Terus Kebut Pembangunan Drainase

PAREPARE, koranmakassarnews.com – Personel TNI Kodim 1405/Mlts melaksanakan Pra TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler Ke-110 Tahun 2020 dan terus kebut persiapan pembangunan drainase di jalan Jenderal M. Yusuf, kelurahan Lemoe, kecamatan Bacukiki, kota Parepare. Pembangunan yang di kerjakan ini, di gunakan juga warga sebagai jalan usaha tani.

Pasiter Kodim 1405/Mlts, Kapten Inf. Sudirman mengungkapkan, pekerjaan fisik pembuatan drainase ini di targetkan rampung secepatnya.

“Untuk itu, kami bersama masyarakat terus melakukan pembuatan drainase dengan cara bergotong-royong, agar pekerjaan drainase jalan tersebut bisa lebih maksimal. Melihat kondisi cuaca yang terus hujan, personil tetap terus bekerja. Sayapun berharap pembangunan drainase ini, yang akan di gunakan warga sebagai jalan usaha tani ini bisa selesai sesuai target:, ungkap Kapten Inf. Sudirman, selasa (23/2/21).

baca juga : TMMD Ke-110, Warga Kabupaten Pangkep Berikan Bantuan Kepada Personil Kodim 1405/Mlts

“Dengan begitu warga segera dapat menikmati dan efeknya mampu meningkatkan kesejahteraan warga. Kamipun mohon doa, agar cuaca terus bersahabat, sehingga pekerjaan drainase sepanjang 100 meter di lokasi Pondok Pesantren Bahrul Ulum (Yas-Rul) bisa terselesaikan dengan cepat dan tepat waktu, “, tambah Kapten Inf. Sudirman.

Di ketahui pekerjaan penggalian saluran drainase sepanjang 100 meter ini, di kerjakan langsung oleh para personel Kodim 1405/Mlts, dengan bantuan alat berat jenis Beko loader milik Kodim 1405/Mlts Parepare. Sebab TMMD ini, merupakan program terpadu yang di lakukan oleh seluruh personel TNI, dalam rangka membantu pemerintah, dalam akselerasi pembagunan masyarakat baik fisik maupun nonfisik, pengembangan wilayah teritori dan pemberdayaan, serta kemanunggalan antara TNI dengan masyarakat. (Sis)